KOMPAS.com – Bosan menyantap buah segar begitu saja? Kamu bisa mengolahnya dengan cara dipanggang untuk menghasilkan kreasi rasa yang unik.
Sate buah panggang yang memiliki tekstur yang lebih lembut, dengan bagian luar yang agak garing.
Ada rasa karamel khas akibat kandungan gula yang terpapar panas, sehingga membuat rasa buah panggang semakin nikmat.
Baca juga: Resep Oatmeal Yoghurt Pisang, Cocok untuk Sarapan Cepat dan Enak
Sajikan buah panggang ini dengan saus yoghurt yang manis dan menyegarkan.
Cocok disajikan sebagai selingan segar di tengah rutinitas menyantap daging hasil kurban yang kaya rasa.
Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email
Berikut ini resep sate buah panggang dengan yoghurt seperti dilansir dari Eat This.
Baca juga: Resep Puding Susu Cocktail Buah, Camilan Bikin Adem Tenggorokan
Bahan:
- 2 buah persik, kupas, potong dadu sekitar 2 sentimeter
- 420 gram nanas, potong dadu sekitar 2 sentimeter
- 304 gram semangka, potong dadu 2 sentimeter
- 4 tusuk sate
- 123 gram greek yoghurt
- 2 sendok makan madu
- 2 sendok makan daun mint cacah
Cara membuat sate buah panggang:
1. Panaskan wajan pemanggang dengan api medium.
2. Tusukkan buah-buahan pada tusuk sate. Tusuk bergantian antara persik, nanas, dan semangka dalam satu tuskkan.
3. Panggang buah selama sekitar delapan menit. Sesekali dibolak-balik hingga buah terkaramelisasi dengan baik.
Baca juga: Resep Panna Cotta Buah, Pakai Kiwi dan Nanas Segar
4. Campurkan yoghurt dengan madu lalu tuang ke atas sate buah. Beri garnish berupa daun min.
5. Sedikit tips, kamu bisa menggunakan jenis buah apa pun sesuai musim dan juga kesukaan. Pastikan buah memiliki tekstur daging yang cukup padat.
Baca juga: 15 Buah yang Cocok Dijadikan Manisan, Segarnya Bikin Ketagihan
Resep Sate Buah Panggang dengan Yoghurt, Kreasi Baru Nikmati Buah - Kompas.com - KOMPAS.com
Read More
No comments:
Post a Comment