Rechercher dans ce blog

Saturday, September 11, 2021

7 Sayuran dan Buah Tinggi Kalsium untuk Tulang Sehat dan Kuat - Detikcom

Jakarta -

Bukan hanya susu saja yang tinggi kalsium, tapi juga ada buah dan sayuran yang mengandung kalsium. Bisa dikonsumsi untuk menjaga kesehatan dan kekuatan tulang.

Salah satu faktor yang mempengaruhi kesehatan tulang adalah usia. Seiring bertambahnya usia, kekuatan serta kepadatan tulang berkurang, alhasil tulang tidak lagi kuat. Beberapa masalah yang sering dialami yakni rasa nyeri pada tulang, termasuk pada bagian sendi.

Untuk membuat tulang tetap kuat dan sehat, kamu bisa mengonsumsi berbagai makanan tinggi kalsium. Bukan hanya dari susu dan produk turunan susu saja yang mengandung kalsium tinggi, beberapa buah serta sayuran segar juga mengandung kalsium.

Konsumsi secara rutin beberapa buah dan sayuran tinggi kalsium dan vitamin D seperti pisang, bayam dan strawberry. Kandungan kalsiumnya membantu menjaga struktur tulang dan gigi sementara vitamin D membantu tubuh dalam penyerapan kalsium.

Dilansir dari Food NDTV (6/9) berikut buah dan sayuran yang tinggi kalsium:

1. Bayam

Sayuran berdaun hijau ini memiliki banyak kalsium yang dapat membantu menjaga kesehatan tulang dan gigi. Semangkuk bayam yang dapat memenuhi 25 persen kebutuhan kalsium harian orang dewasa. Selain kalsium, bayam juga mengandung vitamin A dan zat besi yang berlimpah.

Kandungan serat pada bayam membantu menyehatkan saluran pencernaan dan melancarkan buang air besar. Bayam mudah diolah menjadi beragam makanan mulai dari sayur bening bayam, tumis bayam dan juga campuran pada berbagai makanan seperti omelete telur ataupun bakwan.

2. Jeruk


Jeruk sering disebut sebagai buah yang tinggi vitamin C jadi tak jarang orang mengonsumsi jeruk sebagai sumber asupan vitamin C. Tak hanya itu, jeruk juga tinggi kalsium serta vitamin D yang berkontribusi pada kekuatan tulang.

Konsumsi jus jeruk secara teratur dapat mencegah osteoporosis. Jeruk punya rasa yang segar sehingga cocok dipadukan dengan berbagai buah lain untuk dijadikan jus. Coba buat jus atau smoothies sehat yang diracik dengan campuran jeruk, pisang dan strawberry. Rasanya dijamin bikin ketagihan.

Adblock test (Why?)


7 Sayuran dan Buah Tinggi Kalsium untuk Tulang Sehat dan Kuat - Detikcom
Read More

No comments:

Post a Comment

Anak Buah SBY Bawa Pesan Jelang Anas Urbaningrum Bebas: Mulailah Hidup Baru yang Lebih Baik - Tribun Bali

TRIBUN-BALI.COM, JAKARTA - Anak buah Susilo Bambang Yudhoyono ( SBY ) di Partai Demokrat , Andi Arief memberikan pesan khusus pada Anas...