Rechercher dans ce blog

Wednesday, April 27, 2022

Asupan Sayur dan Buah Warga Dunia - kompas.id

Sejumlah negara masuk dalam jajaran dengan asupan buah dan sayur tertinggi. Laporan Organisasi Pangan Dunia (FAO) pada 2020 mencatat asupan buah tiap warga Dominika mencapai 381,76 kilogram tiap tahun. Disusul kemudian dengan Republik Dominika, Rwanda, dan Republik Demokratik Sao Tome-Principe. Sementara dalam hal asupan sayur, rerata asupan warga China adalah yang tertinggi dengan 377,17 kilogram per tahun. Disusul dengan Armenia, Albania, dan Uzbekistan. Pemenuhan sayur di negara ini jauh berbeda dengan status kecukupan di Indonesia.

Tercatat, tiap warga Indonesia mengonsumsi 43,73 kilogram sayur. Jumlah ini pun kecil jika dibandingkan asupan warga dari kawasan Asia Tenggara. Warga Laos tercatat memenuhi asupan sayur sebagai yang tertinggi, mencapai 206,89 kilogram per tahun atau empat kali lipat dari warga Indonesia.

Target untuk memenuhi ketercukupan sayur dan buah perlu dicapai secara serius. Jajak pendapat Kompas pada awal April lalu merekam adanya perilaku masyarakat yang belum secara rutin memasukkan sayur dan buah dalam diet harian.

Adblock test (Why?)


Asupan Sayur dan Buah Warga Dunia - kompas.id
Read More

No comments:

Post a Comment

Anak Buah SBY Bawa Pesan Jelang Anas Urbaningrum Bebas: Mulailah Hidup Baru yang Lebih Baik - Tribun Bali

TRIBUN-BALI.COM, JAKARTA - Anak buah Susilo Bambang Yudhoyono ( SBY ) di Partai Demokrat , Andi Arief memberikan pesan khusus pada Anas...