Rechercher dans ce blog

Friday, October 1, 2021

7 Buah yang Bagus untuk Menjaga Kesehatan Mata - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia --

Selama ini wortel paling dikenal sebagai makanan yang dapat meningkatkan kesehatan mata dan mencegahnya dari kerusakan.

Padahal, ada juga buah untuk menjaga kesehatan mata selain wortel. Buah-buahan ini memiliki kandungan dan profil nutrisi yang sangat bermanfaat untuk kesehatan mata.

Selain itu, memasukkan buah berikut ke dalam daftar makanan sehari-hari dapat menghambat perkembangan penyakit yang menyerang mata, seperti katarak, glaukoma, degenerasi makula, mata kering, rabun ayam, dan lainnya.


Berikut 7 buah yang bagus untuk mata agar indera penglihatan tetap sehat, jernih, dan tajam, merujuk berbagai sumber.

1. Alpukat

ilustrasi alpukatAlpukat adalah buah untuk menjaga kesehatan mata selain wortel (Foto: iStockphoto/Milan Krasula)

Buah untuk kesehatan mata yang pertama adalah alpukat. Alpukat kaya vitamin E, vitamin A, dan antioksidan seperti lutein dan zeaxanthin.

Semua komponen nutrisi tersebut sangat vital untuk kesehatan mata sekaligus memperlambat perkembangan penyakit degenerasi makula dan katarak penyebab penglihatan yang kabur.


2. Jeruk

Ilustrasi jerukJeruk adalah buah untuk menjaga kesehatan mata karena tinggi vitamin C (Foto: Pexels)

Kandungan vitamin C yang tinggi pada buah jeruk disebut dapat membantu melawan risiko katarak dan degenerasi makula.

Vitamin C merupakan antioksidan yang baik untuk mencegah kerusakan mata akibat radikal bebas, merujuk Healthline.

Di samping itu, vitamin C pada jeruk membantu pembentukan protein kolagen yang bermanfaat untuk menjaga kejernihan kornea.


3. Bluberi

Blueberries with leaves. Selective focusBluberi kaya antioksidan sehingga menjadikannya buah yang bagus untuk mata (Foto: Istockphoto/LOVE_LIFE)

Buah bluberi mengandung antioksidan kuat yakni antosianin yang mampu memberikan perlindungan pada indera penglihatan.

Ketika seseorang menghabiskan banyak waktu di bawah terik sinar matahari, antosianin dapat melindungi retina dari kerusakan akibat paparan sinar UV, mengutip AARP.

Senyawa antosianin ini juga bisa didapatkan dari makanan dengan pigmen warna ungu, biru, atau merah tua lainnya, seperti anggur merah atau ungu, blackberry, delima, dan cranberry.


4. Kiwi

Ilustrasi Buah KiwiKiwi adalah buah untuk menjaga kesehatan mata selain wortel (Foto: Meditations/Pixabay)

Vitamin C yang berperan sebagai antioksidan dalam buah kiwi sangat efektif mencegah penyakit mata. Secangkir kiwi mengandung 167 miligram vitamin C, dua kali lipat jumlah nutrisi yang disediakan jeruk, merujuk SFGate.

Bahkan mineral tembaga (copper) pada kiwi berperan penting untuk sistem saraf yang bermanfaat untuk mengoptimalkan fungsi retina.

Para peneliti di National Eye Institute percaya bahwa asupan vitamin C yang tinggi dan nutrisi lainnya dapat membantu mencegah pembentukan katarak pada usia lanjut.


5. Tomat

Ilustrasi TomatKaya akan karotenoid menjadikan tomat sebagai buah untuk menjaga kesehatan mata (Foto: WDnet/Pixabay)

Tomat merupakan sumber likopen, lutein, dan betakaroten yang terbukti melindungi mata dari kerusakan akibat cahaya, menghambat perkembangan katarak, dan degenerasi makula.

Hal tersebut didukung studi The Age-Related Eye Disease sebagaimana dilaporkan NCBI yang menemukan bahwa orang yang tinggi asupan karotenoid dapat menurunkan risiko degenerasi makula sebesar 35 persen.

6. Mangga

Mango yellow on white plate with wooden background. fruit food tropical thailand concept.Mangga termasuk buah yang bagus untuk mata (Foto: iStockphoto/wing wing)

Mangga mengandung dua nutrisi utama adalah antioksidan lutein dan zeaxanthin yang mendukung kesehatan mata dan melindungi dari sinar biru yang dipancarkan dari layar gadget.

Merujuk SFGate, mangga juga menyediakan sumber lutein dan zeaxanthin cukup tinggi sekitar 48 mikrogram per buah.

Di samping itu, vitamin A yang tinggi pada mangga membantu mencegah keluhan mata kering dan rabun senja.


7. Pepaya

Papayas on display, with one cut in half to show the inside of the fruit, at the farmer's market in Honolulu, HI.Pepaya adalah buah untuk menjaga kesehatan mata selain wortel (Foto: Istockphoto/Bhofack2)

Buah untuk kesehatan mata yang pertama selanjutnya pepaya. Pepaya sarat vitamin A dan C yang membantu melindungi kornea serta mengurangi degenerasi retina.

Sama seperti mangga, buah dengan daging berwarna kuning terang ini mengandung sekitar 271 mikrogram lutein dan zeaxanthin dalam setengah buahnya.

(fef)

[Gambas:Video CNN]

Adblock test (Why?)


7 Buah yang Bagus untuk Menjaga Kesehatan Mata - CNN Indonesia
Read More

No comments:

Post a Comment

Anak Buah SBY Bawa Pesan Jelang Anas Urbaningrum Bebas: Mulailah Hidup Baru yang Lebih Baik - Tribun Bali

TRIBUN-BALI.COM, JAKARTA - Anak buah Susilo Bambang Yudhoyono ( SBY ) di Partai Demokrat , Andi Arief memberikan pesan khusus pada Anas...