Rechercher dans ce blog

Sunday, February 6, 2022

Ingin Turunkan Berat Badan? Hindari Beberapa Buah Ini! - Timlo Net

Timlo.net—Buah dan sayuran menyediakan berbagai nutrisi penting untuk tubuh kita dan harus menjadi bagian kunci dari menu makanan. Bahkan, badan kesehatan menyarankan orang dewasa mengkonsumsi lima porsi sayuran dan buah berbeda dalam sehari.

Tapi ahli diet Dr. Michael Mosley mengklaim jika ada beberapa buah yang harus dihindari jika Anda ingin menurunkan berat badan. “Apa yang Anda makan memiliki efek yang besar terhadap kesehatan mental dan oleh karena itu tingkat energi Anda. Begitu Anda memulai lingkaran kebajikan ini, maka semua hal lainnya menjadi lebih mudah,” ujar Dr. Michael dilansir dari Mirror.co.uk.

“Buah sangat bermanfaat jika Anda sehat, tapi jika Anda ingin menurunkan berat badan, maka lebih banyak mengkonsumsi buah yang kurang manis seperti apel dan beri mungkin bijaksana,” lanjutnya.

Dia berkata buah seperti mangga cukup tinggi kandungan gula alaminya dibandingkan buah lain seperti anggur, raspbery atau alpukat. Dia menjelaskan,” Mangga berukuran biasa mengandung 45 gram gula. Dibandingkan dengan buah lain, satu mangkok anggur memiliki 23 gram (gula), semangkok raspberry memiliki lima gram, sedangkan satu alpukat utuh mengandung 1,33 gram gula.”

Dia melanjutkan jika mereka yang masih muda dan langsing bisa makan buah manis seperti mangga atau pisang. Tapi mereka yang mencoba menurunkan berat badan harus menghindarinya.

Dia juga menyarankan untuk tidak membeli makanan seperti keripik kentang atau biskuit dan lebih baik membeli bahan makanan seperti ikan baik yang segar, kalengan dan beku, selain itu juga sayuran dan kacang-kacangan. Untuk mereka yang ingin ngemil saat diet, dia menyarankan memilih kacang-kacangan atau sayuran yang tidak asin.

Editor : Ranu Ario

Adblock test (Why?)


Ingin Turunkan Berat Badan? Hindari Beberapa Buah Ini! - Timlo Net
Read More

No comments:

Post a Comment

Anak Buah SBY Bawa Pesan Jelang Anas Urbaningrum Bebas: Mulailah Hidup Baru yang Lebih Baik - Tribun Bali

TRIBUN-BALI.COM, JAKARTA - Anak buah Susilo Bambang Yudhoyono ( SBY ) di Partai Demokrat , Andi Arief memberikan pesan khusus pada Anas...