Mengatasi Asam Lambung
istockphoto.com
Asam lambung menjadi salah satu keluhan yang kerap dialami oleh ibu hamil. Penyakit yang sering disebut sebagai astroesophageal reflux disease (GERD) ini biasanya ditandai dengan gejala sakit dada atau nyeri ulu hati, sulit menelan, hingga perut terasa tidak nyaman. Kondisi ini bisa disebabkan oleh beberapa faktor, seperti kelebihan berat badan dan sedang hamil.
Melansir Medical News Today, penyakit asam lambung terjadi karena naiknya asam lambung menuju esofagus atau kerongkongan. Kondisi ini terjadi pada saluran pencernaan yang menghubungkan mulut dan lambung. Umumnya, seseorang yang menderita penyakit ini akan mengalami rasa nyeri pada ulu hati.
Salah satu manfaat buah pisang untuk pencernaan adalah mengatasi asam lambung. Manfaat ini diperoleh karena buah pisang memiliki kandungan paktin yang berperan penting untuk melancarkan pencernaan dan mencegah asam lambung naik. Tentunya, manfaat ini bisa didapatkan dengan cara mengonsumsinya secara rutin dan teratur.
Salah satu manfaat bagi pencernaan adalah mengatasi sembelit. Susah buang air besar atau konstipasi menjadi salah satu kondisi yang biasa dialami setiap orang. Biasanya, konstipasi terjadi karena usus menyerap terlalu banyak air dari kotoran atau feses. Sehingga, hal ini membuat feses menjadi kering dan susah dikeluarkan dari tubuh.
Melansir dari Mayo Clinic, sembelit paling sering terjadi ketika kotoran atau tinja berjalan terlalu lambat pada saluran pencernaan dan tidak dapat dikeluarkan secara efektif dari rektum. Selain itu, penyumbatan pada usus besar juga bisa memperlambat atau menghentikan pergerakan tinja.
Salah satu cara mengatasi sembelit yang paling mudah adalah mengonsumsi buah pisang. Kandungan serat yang tinggi pada pisang merah berperan penting untuk melancarkan pencernaan. Selain itu, kandungan ini juga berfungsi efektif untuk mencegah kanker usus besar.
Salah satu manfaat buah pisang bagi pencernaan adalah mengurangi rasa tidak nyaman pada perut. Buah pisang merupakan buah rendah asam sehingga dapat mengurangi rasa tidak nyaman pada perut.
Selain itu, kandungan vitamin B6 pada pisang merah berperan membantu meningkatkan metabolisme dan memecah protein. Saat metabolisme tubuh meningkat, tubuh akan menghasilkan energi dengan cepat.
Buah pisang juga mengandung vitamin B6 yang mampu meningkatkan produksi hemoglobin. Sehingga, pisang merah cocok dikonsumsi sehari-hari.
3 dari 3 halaman
Mengurangi Mual saat Hamil
©iStockphoto
Salah satu manfaat buah pisang bagi pencernaan adalah mengurangi mual saat hamil. Buah pisang mengandung vitamin B6 yang dapat membantu mengurangi rasa mual dan muntah saat hamil.
Selain itu, pisang merupakan sumber folat yang baik untuk perkembangan otak dan sumsum tulang belakang bayi. Makan pisang selama kehamilan dapat meningkatkan kadar folat dalam tubuh sehingga dapat menurunkan risiko cacat pada bayi.
Pisang juga kaya akan vitamin B6 yang dapat mendukung perkembangan sistem saraf pusat janin. Mengonsumsi pisang secara rutin dan teratur pada trimester pertama kehamilan dipercaya efektif bagi perkembangan janin.
Salah satu manfaat buah pisang bagi pencernaan adalah menjaga kesehatan saluran cerna. Buah pisang merupakan sumber prebiotik yang mampu menjaga kesehatan saluran cerna. Sebuah studi menunjukkan bahwa probiotik dapat mengatasi diare yang disebabkan oleh virus, bakteri, dan parasit.
Tidak hanya dapat menjaga kesehatan pencernaan, kandungan magnesium pada buah pisang juga berperan penting dalam mengontrol tekanan darah. Sebuah studi menunjukkan, meningkatkan asupan magnesium efektif untuk menurunkan risiko tekanan darah. Oleh karena itu, jenis pisang satu ini sangat baik dikonsumsi penderita hipertensi.
Salah Satu Manfaat Buah Pisang bagi Pencernaan adalah Mengatasi Asam Lambung | merdeka.com - Merdeka.com
Read More
No comments:
Post a Comment