Rechercher dans ce blog

Thursday, August 11, 2022

5 Manfaat Buah Kedondong yang Baik untuk Kesehatan Tubuh - Cianjurpedia - Cianjurpedia


Cianjurpedia.com - Buah kedondong pada dasarnya yang mudah didapatkan di berbagai negara Asia Selatan dan Asia Tenggara, termasuk Indonesia.

Teksturnya yang keras dengan rasa asam yang khas dan sangat sering dijadikan buah kedondong pelengkap rujak.

Tapi tahukah Anda, kalau buah kedondong ternyata tidak sekadar memanjakan lidah, buah ini ternyata punya banyak khasiat untuk kesehatan tubuh.

Berikut lima manfaat pada buah kedondong.
1. Meningkatkan Imunitas

Baca Juga: Akui Rekayasa Kematian Brigadir J, Ferdy Sambo: Murni Ingin Jaga dan Lindungi Kehormatan Keluarga

Di dalam satu potong buah kedondong mengandung kadar vitamin C sekitar 30 mg. Apabila Anda mengonsumsi setidaknya dua buah potong kedondong, maka kebutuhan harian akan vitamin C Anda dapat terpenuhi.

Dengan memenuhi kadar vitamin C, hal ini dapat membantu meningkatkan daya tahan tubuh. Kadar vitamin C yang cukup mampu membantu sel-sel pertahanan tubuh dalam menjalankan fungsinya.

2. Menjaga Kesehatan Mata

Buah kedondong mengandung vitamin A sebanyak 233 IU. Oleh sebab itu buah kedondong bermanfaat untuk menjaga kesehatan mata Anda.

Vitamin A juga sangat berperan dalam pembentukan fotoreseptor rhodopsin atau fotopigmen yang ada pada sel batang di retina, yang akan membantu mata untuk melihat di malam hari.

Bila kebutuhan vitamin A dalam tubuh tidak tercukupi, maka gejala yang paling sering muncul salah satunya adalah rabun senja.

3. Menangkal Radikal Bebas

buah kedondong juga merupakan buah yang mengandung zat antioksidan dan memiliki manfaat untuk menetralisir radikal bebas.

Jumlah radikal bebas yang terlalu berlebihan dalam tubuh dapat menyebabkan Anda mudah terkena berbagai macam penyakit. Mulai dari penyakit kanker, aterosklerosis, katarak, dan lainnya.

Baca Juga: Indra Kenz Terdakwa Kasus Investasi Bodong Binomo akan Hadapi Sidang Perdana Hari Ini

4. Mencegah Penuaan Dini

Selain dapat menangkal radikal bebas, kandungan antioksidan yang ada di dalam buah kedondong juga dapat membantu mencegah penuaan dini.

Adblock test (Why?)


5 Manfaat Buah Kedondong yang Baik untuk Kesehatan Tubuh - Cianjurpedia - Cianjurpedia
Read More

No comments:

Post a Comment

Anak Buah SBY Bawa Pesan Jelang Anas Urbaningrum Bebas: Mulailah Hidup Baru yang Lebih Baik - Tribun Bali

TRIBUN-BALI.COM, JAKARTA - Anak buah Susilo Bambang Yudhoyono ( SBY ) di Partai Demokrat , Andi Arief memberikan pesan khusus pada Anas...