PRFMNEWS - Pakar kesehatan sekaligus healthy vlogger dr. Cahyo Purnomo membeberkan salah satu jenis buah yang mampu menurunkan gula darah serta bisa menggantikan nasi.
Jenis buah yang dimaksud dr. Cahyo dapat menurunkan gula darah dan bisa sekaligus menggantikan konsumsi nasi yaitu adalah buah jagung.
Jagung ternyata dapat menjadi sumber karbohidrat pengganti nasi yang baik bagi penderita diabetes.
Baca Juga: Kronologi Wanita di Ciwidey Mau Buang Bayi, Minta Bantuan Driver Ojol hingga Kedatangan Polisi
“Di mana jagung ini lebih baik untuk penderita diabetes digunakan sebagai makanan pokok daripada nasi,” kata dr. Cahyo seperti dikutip prfmnews.id melalui kanal YouTube dr. Cahyo EDUKES.
Berikut alasan kenapa jagung lebih baik dibandingkan nasi bagi penderita diabetes.
1. Indeks Glikemik Rendah
Jagung memiliki indeks glikemik yang rendah, di mana indeks glikemik menggambarkan seberapa cepat sebuah makanan bisa meningkatkan kadar gula darah penderita diabetes.
Semakin rendah indeks glikemik, maka akan semakin lama pula makanan tersebut meningkatkan gula darah penderita diabetes.
Buah Ini Mampu Menurunkan Gula Darah dan Bisa Sekaligus Menggantikan Nasi Kata dr. Cahyo - PRFM News - PRFMNews
Read More
No comments:
Post a Comment