Rechercher dans ce blog

Friday, October 28, 2022

Konsumsi Buah dan Sayur secara Rutin Bisa Kurangi Risiko Kanker | merdeka.com - Merdeka.com

Merdeka.com - Konsumsi buah dan sayur merupakan sebuah hal yang penting untuk kesehatan tubuh kita. Selain menjaga kebugaran dan membantu tubuh bekerja dengan tepat, konsumsi buah dan sayur ini juga bisa jadi cara mengurangi risiko kanker.

Rutin mengonsumsi buah segar dan sayuran adalah bagian dari gaya hidup sehat yang dapat membantu mengurangi risiko terkena kanker, kata pakar hematologi dan onkologi Prof. DR. dr. Noorwati Sutandyo, SpPD-KHOM.

taboola mid article

"Perbaiki nutrisi dengan rutin makan buah segar dan sayur setiap hari, lima porsi sehari," kata anggota Perhimpunan Dokter Spesialis Penyakit Dalam Indonesia itu dalam konferensi beberapa waktu lalu dilansir dari Antara.

Dokter penyakit dalam konsultan hematologi onkologi medik itu menyarankan untuk mengonsumsi buah dalam bentuk buah segar, boleh dipotong-potong agar lebih mudah dimakan, ketimbang diolah menjadi jus buah. Sebab, kandungan serat dalam buah potong lebih banyak dibandingkan untuk tubuh.

Asupan buah dan sayur bisa dimasukkan ke dalam menu makanan utama atau camilan. Setiap individu bisa berkreasi sesuai selera masing-masing dalam memenuhi kebutuhan buah dan sayur setiap hari.

"Banyak orang yang bawa snack wortel rebus, buncis rebus, labu siam rebus, atau potongan apel dan semangka," katanya.

2 dari 2 halaman

Adblock test (Why?)


Konsumsi Buah dan Sayur secara Rutin Bisa Kurangi Risiko Kanker | merdeka.com - Merdeka.com
Read More

No comments:

Post a Comment

Anak Buah SBY Bawa Pesan Jelang Anas Urbaningrum Bebas: Mulailah Hidup Baru yang Lebih Baik - Tribun Bali

TRIBUN-BALI.COM, JAKARTA - Anak buah Susilo Bambang Yudhoyono ( SBY ) di Partai Demokrat , Andi Arief memberikan pesan khusus pada Anas...