Jika kamu bosan menyantap buah dan sayur yang itu-itu saja, mungkin ini saatnya menikmati buah kundur. Meski tak begitu populer, buah yang masih satu kerabat dengan jenis labu-labuan ini seringkali diolah menjadi berbagai macam masakan yang lezat.
Nggak hanya rasanya yang nikmat dan segar, buah kundur juga mengandung berbagai nutrisi yang baik untuk tubuh, lho. Jadi penasaran apa saja manfaat buah kundur untuk kesehatan tubuh? Langsung intip aja yuk!
1. Mencegah datangnya flu
Memasuki musim hujan tubuh menjadi lebih mudah terserang berbagai penyakit, termasuk flu. Selain menjalani pola hidup yang lebih seimbang, kamu juga bisa mengonsumsi buah kundur untuk mencegah flu. Buah yang juga biasa disebut beligo ini mengandung vitamin C dan zinc, berfungsi untuk mencegah virus dan meningkatkan fungsi kekebalan tubuh. Pas banget deh untuk disantap setiap hari.
2. Mencegah penyakit jantung
Manfaat buah kundur selanjutnya adalah mencegah penyakit jantung. buah kundur menyimpan zat besi, kalsium, dan kaya akan anti-oksidan, sehingga efektif mencegah penyakit jantung. Untuk mendapatkan manfaatnya secara optimal, pastikan rutin mengonsumsi buah kundur, ya.
3. Menjaga kesehatan pencernaan
Tinggi akan serat, buah kundur juga bermanfaat untuk menjaga kesehatan pencernaan. Seperti kita tahu, serat berfungsi melarutkan sisa makanan dan melancarkan buang air besar. Nah, jika kamu memiliki masalah pencernaan, buah kundur bisa menjadi salah satu solusi.
4. Membantu menurunkan berat badan
Selain melancarkan pencernaan, ternyata serat juga membuat perut merasa kenyang lebih lama. Sehingga, kamu tidak mudah merasa lapar dan terhindar dari nyemil berlebihan. Selain itu, kandungan serat yang ada di buah kundur juga berfungsi mengurangi tingkat penyerapan lemak dan karbohidrat. Wah, wajib dicoba jika sedang menjalankan diet!
5. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh
Menyimpan banyak nutrisi baik untuk tubuh, jika dikonsumsi secara rutin maka buah kundur juga bermanfaat meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Buah kundur kaya akan vitamin C, vitamin B1, vitamin B2 hingga zat besi. Selain itu, buah kundur juga berfungsi sebagai anti-oksidan, sehingga dapat mencegah radikal bebas.
So, itu dia lima manfaat buah kundur untuk kesehatan tubuh. Mulai saat ini, yuk rutin konsumsi buah kundur agar tubuh makin fit dan bugar!
Baca Juga: Sering Terabaikan, Yuk Ketahui 7 Manfaat Daun Pandan untuk Kesehatan!
Baca Juga: Pahit Namun Kaya Nutrisi, Ini 7 Manfaat Madu Hitam Bagi Kesehatan
Baca Juga: Tak Selalu Buruk, Ini Manfaat Makanan Pedas untuk Kesehatan
5 Manfaat Buah Kundur untuk Kesehatan Tubuh, Banyak Nutrisi! - POPBELA.com
Read More
No comments:
Post a Comment