KEBUMEN, iNews.id – Warga Desa Sidomoro Kecamatan Buluspesantren, Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah, dihebohkan dengan munculnya pohon pisang tumbuh dari buah kelapa. Pohon pisang unik itu milik Ilham (43), warga setempat.
Pohon pisang miliknya ini keluar dari buah kelapa lengkap dengan batang dan daun yang memiliki tinggi sekitar 70 cm. Kini pohon pisang unik tersebut ditempatkan pada sebuah pot bunga berwarna hitam.
Pertama kali pohon pisang yang tumbuh liar alias tanpa rekayasa ini ditemukan di sebuah pekarangan setempat. Ilham lantas membawa pulang pohon pisang itu untuk dirawat
“Aneh memang tapi benar tidak dibuat karena saya bukan pakar pertanian. Waktu ditemukan kondisinya sudah seperti itu,” kata Ilham, Selasa (1/6/2021).
“Dipandang aneh jadi dibawa pulang/pohon pisang yang memiliki tiga batang daun itu tidak diperlakukan secara khusus. Hanya saja disiram secara rutin layaknya bunga maupun tanaman hias lain,” katanya.
Editor : Ahmad Antoni
Kebumen Heboh, Pohon Pisang Tumbuh dari Buah Kelapa - iNews
Read More
No comments:
Post a Comment