Rechercher dans ce blog

Saturday, August 28, 2021

Tak Disangka, Buah-buah Ini Juga Jadi Sumber Vitamin C Selain Jeruk - BolaStylo

BolaStylo.com - Vitamin C yang selama ini identik dengan jeruk dan lemon ternyata bisa juga didapat dari buah-buah lain.

Vitamin C adalah salah satu komponen penting yang berperan besar dalam memperbaiki sistem kekebalan tubuh.

Konsumsi vitamin C bahkan disarankan dilakukan untuk membantu meningkatkan kekebalan tubuh di masa pandemi.

Banyak orang yang memilih mengonsumsi vitamin C dalam bentuk tablet atau minuman yang sudah siap konsumsi.

Namun, ada beberapa orang yang lebih suka mengonsumsi vitamin C secara alami dengan memakan buah-buahan tertentu.

Baca Juga: Tak Harus Dibuang, Ternyata Biji Melon Miliki Khasiat Ini Untuk Tubuh!

Selama ini, buah yang begitu identik mengandung vitamin C adalah jeruk, lemon dan buah-buah yang memiliki rasa asam lainnya seperti kiwi.

Tapi, tahukah kamu jika beberapa buah yang tak memiliki rasa asam juga ada yang bagus menjadi sumber vitamin C.

Beirikut beberapa buah yang tak disangka mengandung vitamin C.

Jambu

Dikenal memiliki rasa manis dan juga enak dijadikan jus, jamu ternyata sumber vitamin C alami yang cukup baik.

Satu jambu biji mengandung 126 mg vitamin C yang melampaui kebutuhan harian kita.

Pepaya

Pepaya selama ini dikenal sebagai buah yang membantu melancarkan pencernaan.

Tapi, selain melancarkan pencernaan, pepaya juga mengandung vitamin C yang baik untuk tubuh.

128 gram pepaya disebut sudah mampu memenuhi kebutuhan vitaim C harian orang yang ada dalam kondisi sehat.

Selain vitamin C, pepaya juga mengandung flavonoid, vitamin B, folat, kalium , magensium dan serat yang baik untuk tubuh.

Blewah

Buah yang segar dijadikan es ini pun ternyata mengandung vitamin C.

Setengah cangkir blewah mengandung 30 mg vitamin C dan berbagai nutrisi lain seperti vitamin B, kalium, magnesium, tembaga dan juga flavonoid.

Semua buah tersebut bisa kamu makan langsung atau mengolahnya menjadi smoothies, jus atau jenis minuman lainnya.

Baca Juga: Stop Campurkan Pare dengan 2 Makanan Ini! Kalau Masih Ingin Hidup Nyaman

PROMOTED CONTENT

Adblock test (Why?)


Tak Disangka, Buah-buah Ini Juga Jadi Sumber Vitamin C Selain Jeruk - BolaStylo
Read More

No comments:

Post a Comment

Anak Buah SBY Bawa Pesan Jelang Anas Urbaningrum Bebas: Mulailah Hidup Baru yang Lebih Baik - Tribun Bali

TRIBUN-BALI.COM, JAKARTA - Anak buah Susilo Bambang Yudhoyono ( SBY ) di Partai Demokrat , Andi Arief memberikan pesan khusus pada Anas...