Rechercher dans ce blog

Thursday, February 24, 2022

Ini 5 Buah Unik yang Viral di TikTok, Ada Buah Salju dan Ciplukan - Detikcom

Jakarta -

Tak hanya jajanan saja yang kerap viral di TikTok, tapi ada buah-buahan unik. Seperti buah salju yang banyak ditemui di Bali, ciplukan, hingga jeruk kimkit.

Buah termasuk ke dalam makanan sehat yang harus rutin dikonsumsi setiap hari. Dikarenakan kandungan nutrisinya dapat membuat asupan gizi menjadi seimbang.

Selain buah yang umum ditemui dan rasanya familiar, ada juga buah-buahan unik yang tak kalah enak rasanya. Beberapa buah unik ini viral di TikTok dan banyak netizen penasaran.

DetikFood telah merangkum ada beberapa buah yang viral di TikTok. Seperti buah salju, ciplukan, jeruk kimkit, hingga black sapote.

Baca Juga: 5 Momen Masak Aliyyah Kohl yang Tak Kalah Seru dari Sisca Kohl!

1. Buah Salju

Buah Salju yang Viral di TikTokaBuah Salju yang Viral di TikToka Foto: iStock

Buah salju pernah viral di TikTok dan membuat banyak netizen penasaran. Buah satu ini berasal dari Bedugul, Bali dan banyak ditawarkan penjual buah kaki lima di sana.

Buah salju atau dalam bahasa Inggris dikenal dengan sebutan 'Ice Cream Bean' merupakan buah yang langka ditemui di Indonesia. Disebut buah salju karena warna dagingnya putih dan bertekstur halus lembut.

Buah salju menjadi viral di TikTok karena seorang TikToker dengan akun @diikadik (2/12) mengunggah video sedang mengulas cita rasa buah salju. Dalam videonya, TikToker itu tampak menikmati buah salju tersebut. Ia mengatakan kalau rasanya sangat enak.

2. Buah Black Sapote

Fakta Buah Black Sapote yang Rasanya Mirip Puding CokelatFakta Buah Black Sapote yang Rasanya Mirip Puding Cokelat Foto: iStock

Beberapa waktu lalu buah black sapote menarik perhatian foodies di TikTok. Seperti namanya, black sapote memiliki daging buah berwarna hitam pekat.

Buah black sapote masih satu keluarga dengan kesemek oranye. Warna buah pada bagian luarnya hijau namun berwarna hitam pekat di bagian dalam.

Banyak orang yang mengatakan kalau rasa dari black sapote ini mirip dengan puding cokelat. Cita rasanya manis dengan tekstur yang lembut, layaknya puding cokelat.

Baca Juga: 5 Fakta Buah Black Sapote yang Rasanya Mirip Puding Cokelat

Simak Video "Kepoin Dear Butter, Kue Viral Manis Krenyes"
[Gambas:Video 20detik]

Adblock test (Why?)


Ini 5 Buah Unik yang Viral di TikTok, Ada Buah Salju dan Ciplukan - Detikcom
Read More

No comments:

Post a Comment

Anak Buah SBY Bawa Pesan Jelang Anas Urbaningrum Bebas: Mulailah Hidup Baru yang Lebih Baik - Tribun Bali

TRIBUN-BALI.COM, JAKARTA - Anak buah Susilo Bambang Yudhoyono ( SBY ) di Partai Demokrat , Andi Arief memberikan pesan khusus pada Anas...