Rechercher dans ce blog

Sunday, April 24, 2022

Macam-macam Manfaat Buah Tin Untuk Kesehatan - Gaya Tempo.co

TEMPO.CO, Jakarta -Buah Tin atau dalam bahasa latin disebut sebagai Ficus carica adalah buah dengan kulit berwarna ungu atau hijau. Daging buah ini berwarna merah muda dengan rasa manis.

Buah tin diidentikan sebagai buah kemakmuran yang dikaitkan dengan Demeter, dewi pertanian dan kesuburan Yunani. Selain itu, buah tin juga kaya manfaat. Berikut ulasan mengenai manfaat buah tin untuk kesehatan tubuh.

Tanaman buah tin banyak tumbuh di daerah Mediterania dan Timur dengan lokasi panas, cerah dan kering sepanjang tahun. Buah tin memiliki rasa manis yang unik, tekstur lembut dan kenyal. Meskipun dipenuhi dengan biji tetapi biji buah tin bisa dimakan dan memiliki rasa yang renyah.

Sebelum ditemukan gula, buah tin biasa digunakan sebagai pemanis makanan penutup. Buah tin juga dikenal sebagai buah yang menawarkan manfaat kesehatan, mulai dari mengurangi risiko penyakit jantung hingga mengelola kadar gula darah. Berikut adalah segudang manfaat dari buah tin. 

  • Meningkatkan kesehatan pencernaan

Buah tin dikenal dapar menyehatkan dan mengencangkan usus karena kandungan seratnya yang tinggi. Dikutip dari bbcgoodfood.com, serat ini juga merupakan  sumber prebiotik sangat baik bagi bakteri baik di usus. Dengan begitu, konsumsi buah tin bisa meningkatkan kesehatan usus secara keseluruhan.

  • Menurunkan tekanan darah tinggi

Dikutip dari webmd.com, tekanan darah tinggi atau yang juga dikenal sebagai hipertensi, dapat menyebabkan komplikasi seperti penyakit jantung dan stroke. Salah satu faktor yang menyebabkan tekanan darah tinggi adalah ketidakseimbangan kalium yang disebabkan oleh makan terlalu banyak natrium dan tidak cukup kalium. Buah tin kaya kalium sehingga dapat memperbaiki ketidakseimbangan itu. Selain itu, kadar serat tinggi dalam buah tin membantu membuang kelebihan natrium dari sistem.

Bua tin kaya serat sehingga sangat cocok dijadikan di pagi hari, terutama bagi yang sedang melakukan diet penurunan berat badan. Melansir dari pharmeasy.in, konsumsi buah tin kering dapat membuat tubuh kenyang lebih lama. Hal ini tentu membantu tubuh tidak mudah lapar sehingga mengurangi konsumsi asupan makanan penyebab berat badan meningkat. 

  • Menyehatkan kulit

Melansir dari healthyline.com, buah tin memberikan efek menguntungkan pada kulit, terutama bila dikonsumsi para penderita kulit kering dan gatal akibat alergi. Selain itu, ekstrak buah tin terbukti menunjukkan efek antioksidan pada sel-sel kulit, mengurangi kerusakan kolagen, dan memperbaiki tampilan keriput pada kulit.

NAOMY A. NUGRAHENI
Baca juga : Makna Buah Tin yang Termaktub dalam Alquran

Adblock test (Why?)


Macam-macam Manfaat Buah Tin Untuk Kesehatan - Gaya Tempo.co
Read More

No comments:

Post a Comment

Anak Buah SBY Bawa Pesan Jelang Anas Urbaningrum Bebas: Mulailah Hidup Baru yang Lebih Baik - Tribun Bali

TRIBUN-BALI.COM, JAKARTA - Anak buah Susilo Bambang Yudhoyono ( SBY ) di Partai Demokrat , Andi Arief memberikan pesan khusus pada Anas...