Rechercher dans ce blog

Tuesday, May 17, 2022

Wajib Tahu! 5 Buah yang Bisa Menurunkan Kolesterol dalam Tubuh - Yoursay

Ada banyak buah yang bisa menurunkan kolesterol dan kamu perlu mengetahui itu. Sebab, ketika lebaran pasti kamu menyantap makanan yang penuh dengan kolesterol. Sebut saja opor ayam, semur daging, ketupat, dan kue kering yang memang merupakan khas lebaran dan dapat memicu tingginya kolesterol dalam tubuh. 

Maka, kamu perlu memperbanyak air putih, rutin berolahraga, dan mengkonsumsi asupan sayur atau buah agar menurunkan kolesterol usai lebaran.  Berikut beberapa buah yang bisa menurunkan kolesterol dikutip Halodoc.com:

1. Jeruk

Selain tinggi Vitamin C, jeruk pun mempunyai sejumlah kandungan yang dapat menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh.  Penelitian dalam Nutrition Journal mengungkapkan hasil sebanyak 23 persen orang yang minum jus jeruk mampu menurunkan kadar kolesterol ketimbang orang yang tidak minum jus jeruk.  Akan tetapi, lebih baik hindari menambahkan gula atau pemanis tambahan dan sangat disarankan makan jeruk dalam bentuk buah

2. Semangka

Semangka terkenal karena kandungan airnya yang cukup tinggi. Selain itu, semangka pun mengandung likopene yang bisa mencegah radikal bebas dan menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh. Dengan demikian, disarankan untuk makan buah semangka secara rutin baik usai makan atau camilan sehat sehari-hari.

3. Apel

Apel merupakan salah satu buah yang mengandung banyak nutrisi. Apel mengandung karbohidrat, protein, serat, sampai vitamin C. Selain itu, apel pun mengandung pektin, salah satu jenis serat alami yang bisa ditemukan di dalam buah. 

Kandungan pektin dalam buah apel dapat menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh. Sangat disarankan setelah lebaran kamu dapat mengganti camilan kue kering dengan buah apel supaya kesehatanmu terjaga dengan baik.

4. Buah Beri

Terdapat beragam jenis buah beri yang dapat kamu temukan. Seperti blackberry, rasberi, sampai stroberi. Seluruh jenis buah beri mempunyai manfaat yang sama yakni menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh.

Sangat disarankan untuk mengonsumsi beragam jenis buah beri sebagai pengganti camilan sehat supaya kolesterol dalam tubuh lebih mudah untuk dikendalikan.

5. Anggur

Sama seperti apel, buah anggur mengandung pektin yang dapat membantu kamu untuk menurunkan kolesterol.

Nah, itulah beberapa jenis buah yang mampu menurunkan kolesterol setelah lebaran. Selain buah, kamu pun dapat makan makanan sehat lainnya. Seperti kacang-kacangan, oats, sampai ikan. Pastikan juga untuk rutin memeriksa kadar kolesterol di rumah sakit demi mencegah kenaikan kolesterol. Semoga bermanfaat!

Adblock test (Why?)


Wajib Tahu! 5 Buah yang Bisa Menurunkan Kolesterol dalam Tubuh - Yoursay
Read More

No comments:

Post a Comment

Anak Buah SBY Bawa Pesan Jelang Anas Urbaningrum Bebas: Mulailah Hidup Baru yang Lebih Baik - Tribun Bali

TRIBUN-BALI.COM, JAKARTA - Anak buah Susilo Bambang Yudhoyono ( SBY ) di Partai Demokrat , Andi Arief memberikan pesan khusus pada Anas...