Rechercher dans ce blog

Monday, February 27, 2023

Jenis Pisang untuk Bayi yang Paling Tepat, Jangan Salah Pilih | merdeka.com - Merdeka.com

Jenis Pisang untuk Bayi yang Paling Tepat, Jangan Salah Pilih Ilustrasi pisang. ©Shutterstock/daffodilred

Merdeka.com - Jenis pisang untuk bayi perlu diketahui. Pisang adalah buah berdaging lunak yang sejak dulu populer untuk diberikan kepada bayi. Biasanya, bayi berusia di atas 6 bulan sudah boleh mengonsumsi beberapa makanan pendamping ASI, yang salah satunya adalah buah-buahan ini.

Pisang dikemas dengan karbohidrat untuk memberi energi pada tubuh dan nutrisi penting yang dibutuhkan bayi untuk berkembang, seperti folat, vitamin B6, vitamin C, dan potasium. Bersama-sama, nutrisi ini mendukung sistem saraf, kesehatan kulit, penyerapan zat besi, dan tekanan darah.

taboola mid article

Tak heran jika secara turun-temurun pisang menjadi makanan solid andalan para ibu dari seluruh dunia bagi bayi mereka yang baru belajar mengenal makanan. Namun perlu diketahui, tak semua jenis pisang bisa dikonsumsi oleh bayi, lho! Ada beberapa jenis pisang untuk bayi tertentu saja yang cocok untuk diberikan.

Nah, apa saja jenis pisang untuk bayi yang pas untuk si kecil? Berikut selengkapnya.

2 dari 5 halaman

1. Pisang Ambon

Jenis pisang untuk bayi yang pertama adalah pisang Ambon. Pisang Ambon terkenal memiliki rasa yang manis dan tekstur buah yang lembut sehingga mudah dicerna dan aman untuk sistem pencernaan bayi yang masih berkembang.

Diketahui, pisang Ambon dapat membantu mencukupi asupan nutrisi penting, meningkatkan kesehatan tulang, hingga mendukung daya tahan tubuh bayi yang lebih baik. Tak heran jika pisang ini menjadi sumber makanan sehat sekaligus aman untuk diberikan pada bayi.

Pisang ambon juga mengandung kalori serta kalium tinggi yang bermanfaat untuk metabolisme tubuh. Serat yang terdapat pada buah pisang ambon pun cukup banyak, sehingga dapat membantu melancarkan pencernaan siapapun yang mengonsumsinya, termasuk bayi.

3 dari 5 halaman

2. Pisang Susu

Jenis pisang untuk bayi yang kedua adalah pisang susu. Pisang susu juga memiliki rasa yang manis dan tekstur daging buah yang lembut sehingga pas untuk dikonsumsi oleh bayi. Apalagi, bentuk buahnya yang kecil pas untuk digenggam oleh tangan mungil bayi Anda.

Sehingga selain sebagai mengenalkan makanan kepada bayi, Anda juga bisa menciptakan pengalaman makan sendiri pada bayi yang tengah diperkenalkan pada finger food. Untuk menu MPASI, Anda dapat mengolah pisang susu menjadi bubur atau puree sehingga mudah dinikmati oleh si kecil.

Pisang susu cocok dikonsumsi bayi usia 6 bulan ke atas, dan seperti pisang Ambon, juga mudah sekali dicerna oleh bayi di usia tersebut yang notabene belum memiliki gigi. Pisang susu juga bermanfaat sebagai sumber energi karena mengandung karbohidrat, serta membantu tumbuh kembang bayi karena pisang susu mengandung mineral, vitamin, dan serat.

4 dari 5 halaman

3. Pisang Emas

Jenis pisang untuk bayi yang ketiga adalah pisang emas. Pisang emas diketahui mengandung karbohidrat, mineral, serta vitamin yang bermanfaat untuk tumbuh kembang bayi. Dengan teksturnya yang lembut dan rasa yang manis, pisang emas adalah jenis pisang lain yang cocok untuk dijadikan salah satu menu MPASI.

Bayi berusia 6 bulan ke atas cocok mengonsumsi pisang emas karena baik untuk sistem pencernaan. Sama dengan pisang susu, pisang emas juga memiliki ukuran yang kecil sehingga mudah digenggam oleh bayi yang ingin memegang makanannya sendiri.

Rasanya sangat manis, pisang emas adalah buah yang mampu membantu bayi mengenal jenis rasa lewat lidah dan memperkuat tulangnya. Anda bisa dengan mudah memperoleh pisang emas, sebab pisang jenis ini terjual di mana saja mulai dari supermarket hingga pasar tradisional.

5 dari 5 halaman

4. Pisang Kepok

Jenis pisang untuk bayi yang ke empat adalah pisang kepok. Dibanding dengan tiga jenis pisang sebelumnya, pisang kepok memang memiliki tekstur yang lebih keras dan padat. Namun, daging pisang kepok tetap lembut sehingga termasuk ke dalam jenis pisang yang bagus untuk bayi.

Agar lebih mudah dikunyah bayi, biasanya pisang kepok disajikan dengan cara dikukus atau dihaluskan terlebih dulu. Pisang kepok dipilih sebagai salah satu jenis pisang untuk bayi sebab mampu meningkatkan sistem kekebalan tubuh bayi, sehingga mereka tidak mudah terserang penyakit.

Manfaat penting pisang kepok lainnya adalah bisa memperkuat sistem imun tubuh. Nah, sangat cocok untuk dikonsumsi oleh bayi, bukan? Selain itu, pisang kepok juga baik untuk dikonsumsi oleh ibu menyusui, apalagi jika bayi sedang mengalami diare.

[edl]

Adblock test (Why?)


Jenis Pisang untuk Bayi yang Paling Tepat, Jangan Salah Pilih | merdeka.com - Merdeka.com
Read More

No comments:

Post a Comment

Anak Buah SBY Bawa Pesan Jelang Anas Urbaningrum Bebas: Mulailah Hidup Baru yang Lebih Baik - Tribun Bali

TRIBUN-BALI.COM, JAKARTA - Anak buah Susilo Bambang Yudhoyono ( SBY ) di Partai Demokrat , Andi Arief memberikan pesan khusus pada Anas...